MALUKU UTARA

Gambaran Umum Maluku Utara

Berkas:Coat of arms of North Maluku.png


Gambar: id.wikipedia.org

Maluku Utara (disingkat Malut) adalah salah satu provinsi di Indonesia. Maluku Utara resmi terbentuk pada tanggal 4 Oktober 1999, melalui UU RI Nomor 46 Tahun 1999 dan UU RI Nomor 6 Tahun 2003. Sebelum resmi menjadi sebuah provinsi, Maluku Utara merupakan bagian dari Provinsi Maluku, yaitu Kabupaten Maluku Utara dan Kabupaten Halmahera Tengah.
Pada awal pendiriannya, Provinsi Maluku Utara beribu kota di Ternate yang berlokasi di kaki Gunung Gamalama, selama 11 tahun. Tepatnya sampai dengan 4 Agustus 2010, setelah 11 tahun masa transisi dan persiapan infrastruktur, ibu kota Provinsi Maluku Utara dipindahkan ke kelurahanSofifiKecamatan Oba UtaraKota Tidore Kepulauan yang terletak di Pulau Halmahera yang merupakan pulau terbesarnya.
Setelah melalui proses yang alot selepas pemilukada, akhirnya Ghani Kasuba dilantik sebagai Gubernur Maluku Utara. Pelantikan dilakukan di Sofifi ibu kota Maluku Utara pada 2 Mei 2014. Ghani Kasuba dan Natsir Thaib dilantik oleh Mendagri Gamawan Fauzi di Gedung DPRD Maluku Utara. 

Sumber: wikipedia

A.Kondisi Geografis

Secara geografis, Provinsi Maluku berbatasan dengan Provinsi Maluku Utara di bagian Utara, Provinsi Papua Barat di bagian Timur, Negara Timor Leste dan Negara Australia di bagian Selatan, serta Provinsi Sulawesi Tenggara dan Sulawesi Tengah di bagian Barat. Sedangkan secara astronomi, Provinsi Maluku terletak antara       2o30’ – 8o30’ LS dan 124o – 135o30’ BT.
Sebagai daerah kepulauan, Provinsi Maluku memiliki luas wilayah 712.480 Km2, terdiri dari sekitar 92,4% lautan dan 7,6% daratan dengan jumlah pulau yang mencapai 1.412 buah pulau dan panjang garis pantai 10.662 Km. Sejak tahun 2008, Provinsi Maluku terdiri atas 9 kabupaten dan 2 kota dengan Kota Ambon sebagai ibukota Provinsi Maluku

B.Iklim

klim di Wilayah Kepulauan Maluku dipengaruhi oleh iklim tropis dan iklim musim, yang disebabkan oleh kondisi Kepulauan Maluku yang terdiri dari pulau-pulau dan dikelilingi oleh lautan. Berdasarkan data klimatologi hasil pencatatan  Stasiun Meteorologi dan Geofisika  di Provinsi Maluku, maka suhu rata-rata di Provinsi Maluku tahun 2008 adalah 26,7oC dengan curah hujan 264,4 mm.

C.Ciri Khas

  Suku Bangsa


  Bahasa

  Bahasa Melayu Maluku Utara atau Bahasa Melayu Ternate adalah suatu dialek bahasa Melayu yang dituturkan di hampir seluruh wilayah provinsi Maluku UtaraIndonesia. Di wilayah Kepulauan Sula, masyarakat di sana biasanya menggunakan Bahasa Melayu Sula (bahasanya mirip Bahasa Melayu Ambon, tetapi strukturnya masih mengikuti bahasa-bahasa di Maluku Utara).

Budaya dan adat istiadat
1.Budaya Kalwedo
     2.Budaya Hawear
     3.Batu Pamali
     4.Upacara Fangnea Kidabela
     5.Hibua Lamo
     6.Budaya Arumbae
     7.Sasahil dan Nekora
     
      Makanan Khas
Hasil gambar untuk makanan khas maluku utara
  • Haluan Kenari. 
  • Gatang Kenari. 
  • Nasi Jaha Makanan Khas Maluku Utara.
  • Ikan Kuah Kuning.
  • Kopi Sibu-Sibu.
  • Bubur Sagu Ubi. 
  • Sayur Garu.
  • Nasi Kuning Ikang Telur.


Potensi Wisata Maluku Utara

A.Wisata Alam


1. Pantai Sulamadaha
Pantai Sulamadaha
Pantai ini adalah salah satu pantai yang terkenal dengan putihnya pasir dan kejernihan airnya. Pantai ini menawarkan pemandangan keindahan bawah laut yang bisa dinikmati dengan mata telanjang. Pantai yang terletak di sekitar 15 km dari Kota Ternate.
Tepatnya di Desa Sulamadaha, Kecamatan Pulau Ternate ini memiliki sebuah teluk yang airnya juga jernih dan berhadapan dengan Pulau Hiri yang Indah. Pantai Sulamadaha cocok sekali untuk kamu yang hobi menyelam dan snorkeling.
2. Gunung Gamalama

Gunung GamalamaDengan sekian banyak mitos yang dimilikinya, tidak membuat Gunung Gamalama sepi pengunjung. Gunung Gamalama dapat ditempuh dengan berjalan kaki kurang lebih selama 30 menit dari pusat kota Ternate. Banyak keindahan alam yang bisa didapat saat kita berkunjung kesana.
Dari puncak gunung, kamu bisa melihat hamparan perkebunan cengkeh dan pala di sepanjang lereng, hutan yang hijau dan luas serta keindahan pulau Ternate, pulau Halmahera, pulau Tidore dan hamparan biru laut.
3. Danau Laguna
Danau LagunaDanau yang begitu mempesona eloknya ini terletak di Desa Ngade, Kelurahan Fitu, Kecamatan Kota Ternate Selatan, Maluku Utara. Danau Laguna juga sering di sebut Danau Ngade, yang disebabkan berada di Desa Ngade dan berjarak -+ 20 km dari Kota Ternate.
Danau tersebut menawarkan keindahan alam yang masih alami dan mempesona bagi mereka yang berkunjung. Kamu akan dimanjakan dengan bentangan paronama danau yang disekitarnya dikelilingi bukit nan hujau, laut biru serta gunung yang eksotis.
Selain untuk wisata, Danau Laguna juga dimanfaatkan warga untuk budidaya ikan berjenis air tawar dan sebagai pengairan perkebunan. Dan tak ketinggalan sebagai obyek wisata pemancingan maupun berenang bagi kamu yang menginginkannya.
B.Wisata Budaya
1. Museum Perang Dunia II di Morotai
Museum Perang Dunia II di MorotaiBattle of Morotai merupakan salah satu momen penting dalam peperangan antara tentara Sekutu dan Jepang. Maka tak mengherankan jika ada banyak sekali peninggalan bekas-bekas peperangan tersebut. Sebagai salah satu destinasi tempat wisata di Pulau Morotai, keberadaan museum ini merupakan sebuah hal yang sangat penting dan harus dijaga dengan baik.
jika kita perhatikan dengan baik, sebenarnya sebagian besar dari koleksi museum ini merupakan koleksi pribadi. Mereka yang pernah dan mengalami menyumbangkan barang koleksi mereka. Tak ada salahnya jika kita datang salah satu destinasi wisata sejarah di maluku utara ini, selain menikmati keindahan alamnya yang menakjubkan juga sedikit banyak belajar dan mengetahui tentang sejarah penting yang yang berada di kawasan pulau morotai ini.
Museum ini sendiri sering sekali di kunjungi oleh para keluarga veteran perang yang berasal dari Australia dan Amerika, mereka datang ke museum ini untuk mengetahui jejak leluhur mereka yang ikut perang pada saat itu. Tak jarang terkadang mereka menemukan barang-barang milik leluhur mereka di museum ini. Sebagai salah satu Museum unik di Indonesia, memang bentuk museum ini tidak semegah dan sebagus museum yang lain. Namun, apa yang ada di dalam museum ini akan sangat berharga untuk diketahui dan dipelajari.
C.Wisata Buatan

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Planning Setelah Lulus Sekolah